Siapa di sini yang punya kebiasaan membaca buku sebelum tidur? Hmm, nggak hanya akan membuat tidur kamu terasa nyenyak, ternyata ada beberapa manfaat lain yang didapatkan dari membaca buku sebelum tidur. Apa saja ya manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya berikut ini!

Photo source: https://www.theodysseyonline.com

Mengatasi Insomnia

Membaca buku sebelum tidur dapat membuat pikiran lebih relaks dan membantu seseorang lebih cepat mengantuk, sehingga mereka akan terhindar dari insomnia atau kesulitan untuk tidur. Pas banget nih buat kamu yang suka susah tidur kalau malam hari, kan?

Melepaskan Stres

Sebuah penelitian di University of Sussex menemukan bahwa membaca buku selama enam menit akan mengurangi stres sebanyak 68% jika dibandingkan dengan mendengarkan musik atau minum teh. Maka, membaca buku di malam hari sebelum tidur dapat menjadi pilihan yang tepat untuk menenangkan pikiran setelah melakukan pekerjaan yang padat dan menghadapi kebisingan di jalanan. Setuju?

Mengurangi Rasa Cemas

Memikirkan tugas dan pekerjaan yang menggunung seringkali menjadi penyebab seseorang merasa cemas dan depresi ringan. Untuk mengatasinya, para dokter di Inggris menyarankan untuk membaca buku sebelum tidur agar fokus seseorang dapat teralihkan secara positif pada apa yang mereka baca. Nggak perlu bacaan berat, kamu juga bisa baca novel romantis, kok!

Meningkatkan Fungsi Otak

Pada saat membaca, otak akan bekerja secara aktif dan dituntut untuk bekerja lebih. Hal ini akan membuat kemampuan berpikir seseorang menjadi lebih tajam dan cerdas. Selain itu, membaca buku sebelum tidur mampu meningkatkan daya ingat dan konsentrasi secara teratur.

WE THE FEST 2017 Siap Ramaikan Jakarta Agustus Nanti!

Justin Bieber Gelar Konser di Singapura 7 Oktober Mendatang

Berkumpulnya Layang-layang Dunia di Sanur International Kite Festival 2017

Photo Gallery: Magnitude Hammersonic 2017

Photo Gallery: Yellow Claw X Moet & Chandon

Photo Gallery: Belvedere Playground The Debut