Kodaline tentu menjadi musisi internasional yang wajib ditonton di Lalala Fest 2016 Sabtu (5/11) nanti.

The first international forest festival, Lalala Fest 2016 is ready this weekend! Bagi Anda yang sudah memiliki tiket tentu sudah tidak sabar bukan untuk menikmati salah satu forest festival terbesar di Indonesia yang digelar Sabtu (5/11) nanti? Kalau belum memiliki tiketnya, tiket yang tersisa hanya regular ticket dan VIP kalau Anda cek di website www.lalalafest.com.

Selain mempersiapkan peralatan dan perlengkapan camping, karena festival ini digelar di Pine Forest Cikole, Lembang, Bandung, Anda juga harus mempersiapkan diri untuk menonton beberapa musisi internasional untuk ditonton.

Ya, ada beberapa musisi internasional yang wajib Anda tonton dan jangan sampai terlewatkan saat Anda datang ke festival yang unik ini. Beberapa calon penonton Lalala Fest 2016 yang kami hubungi memiliki beberapa referensi dan pilihan siapa saja musisi internasional yang tidak boleh Anda lewatkan!

Keith Ape

“Selain gayanya yang gue suka, Keith itu punya lagu-lagu yang emang asik. Dia juga masuk dalam lingkup anak-anak 88 Rising, jadi udah jelas kalau dia adalah rapper yang kelasnya udah internasional banget,” terang Affandi salah satu calon penonton yang mengikuti musik rapper asal Korea Selatan ini.

Kodaline

“Mereka ini lagu-lagunya buat gue meredakan kegalauan gue. Dan menurut gue keberadaan band indie rock kayak mereka emang cocok banget buat tampil di Lalala Fest. Soalnya kayak lo dengerin dan lihat sendiri video klipnya High Hope yang kayak di alam gitu, cocok banget. Pasti lo bakal merasakan sensasi mendengarkan Kodaline yang memiliki musik yang cocok untuk didengarkan dengan suasana saat lo hangout sama temen-temen di pegunungan atau alam gitu. Pasti akan jadi pengalaman yang nggak akan gue lupain,” tutur Sathya, pria yang mengikuti Kodaline sejak pertama kali tampil ke publik sejak 2011.

Jasmine Thompson

“Gue udah ngikutin Jasmine dari awal dia cover lagu-lagu di Youtube. Salah satunya yang gue suka waktu dia cover Sia yang Chandelier dan suaranya menurut gue pas dengan setting akustik gitu. Untuk lagu-lagu originalnya juga enak dan cocok sama karakter suaranya. Menurut gue sih dengan adanya Jasmine di acara ini bakal bikin kita semakin menikmati alam juga sih. Kapan lagi camping yang manggung artis luar negeri dan emang udah kita ikutin dari lama kan?” tutur Shaneth yang mengaku penggemar penyanyi asal London ini.

Who is Apparat?

Semua Yang Perlu Diketahui Tentang Djakarta Warehouse Project 2017

Homeshake Akan Menyambangi Jakarta Pada Januari 2018!

Gubernur Jakarta Ali Sadikin dan Lukisan Yang Dicoret

Photo Gallery: Magnitude Hammersonic 2017

Photo Gallery: Yellow Claw X Moet & Chandon