Lifestyle Gadget
Simak 6 Tips Menguasai Urban Photography Berikut Ini!

By Kevin

Published on: 2021/04/25 13:27

Sadar tidak sadar, kita seringkali mengambil foto pemandangan gedung, suasana perkotaan, atau pedesaan saat sedang berkunjung ke suatu tempat. Inilah yang dinamakan urban landscape photography. Nah, agar kemampuan dalam melakukan urban landscape photography makin terasah, yuk simak beberapa tips yang bisa kamu pelajari berikut ini!

Street photography

Hampir sebagian besar urban landscape photography mengambil latar belakang pemandangan sebuah kota atau jalanan di mana banyak orang yang sedang melakukan berbagai aktivitas. Untuk memulainya, kamu bisa pergi ke sebuah taman dan mengambil gambar seseorang yang sedang duduk santai di taman tanpa ada orang lain di sekitarnya.

Ambil gambar dari atas

Begitu banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengambil gambar pemandangan kota dari atas. Kamu bisa pergi ke atas gedung dan mendapatkan pemandangan unik dari atas sana. Atau kalau kamu memiliki budget lebih bisa juga dilakukan dengan bantuan drone untuk diterbangkan dan mengambil pemandangan kota dari atas dengan sempurna.

 

Long exposure photography

Memang sih, tidak banyak jenis fotografi yang menggunakan teknik long exposure. Tapi, kamu bisa menggunakan teknik ini untuk mengambil pemandangan sebuah gedung atau jalanan. Keuntungannya adalah kamu bisa mendapatkan sebuah gambar dengan efek yang dramatis, misal gambar sebuah gedung yang kokoh dengan pemandangan awan atau kerumunan orang yang blur di sekitarnya.

Night photography

Percaya tidak percaya, pemandangan perkotaan akan tampak lebih indah pada malam hari ketika sudah tidak ada lagi cahaya matahari yang masuk. Dalam hal ini, coba lakukan teknik exposure selama kurang lebih satu hingga dua menit (atau lebih) untuk mendapatkan pemandangan yang indah dengan efek yang dramatis.

Pemandangan arsitektur bangunan

Setiap kota pasti memiliki berbagai jenis gedung yang menarik. Dimanapun kamu berada, segeralah untuk mengambil gambar setiap kali menemukan arsitektur yang unik dan menarik, misal bangunan tua seperti gereja, perkantoran, atau kantor pos. Atau coba cari bangunan tua yang masih berdiri kokoh diantara berbagai bangunan baru di sekitarnya. Pemandangan yang seperti ini tentunya akan memberikan gambar yang kamu ambil memiliki cerita yang menarik.

Cuaca dan musim

Cuaca dan musim yang berbeda tentunya juga akan memberikan efek yang berbeda bagi setiap tempat. Cobalah untuk mengambil gambar pada musim atau cuaca yang berbeda. Misalnya saja sebuah pulau dengan perbukitan yang terlihat hijau pada musim hujan dan akan terlihat jauh berbeda pada saat musim kemarau. Lihatlah kedua perbedaannya.

Gimana? Sudah siap untuk mengasah kemampuan urban landscape photography-mu? Let’s get your camera ready and shoot!

 

Bagikan Artikel
Artikel Terkait

Dope & Dapper Luncurkan Puma X Michael Lau

Kemarin Dope & Dapper bekerjasama dengan Puma untuk peluncurkan koleksi sneaker Puma x Michael Lau d...

By: Kevin

Baca selengkapnya

Google Clips, Kamera Terbaru Dari Google

Dengan harga $249, layakkah kamera ini dikoleksi?

By: Haetam Attamimy

Baca selengkapnya

Adidas Terinspirasi Kultur Punk Untuk Katalog Sepatu Terbaru

Terinspirasi dari konsep hidup di luar batas, penjelajahan terbaru Prophere membawa jiwa petualang m...

By: Alfian Putra A.

Baca selengkapnya
Loading…