Mau tahu hotel yang jadi rekomen dunia? Hanging Gardens Ubud. Tak hanya mendapat penghargaan sebagai kolam renang terbaik, hotel ini termasuk dalam 20 hotel di dunia yang wajib dikunjungi.
Mengapa bisa demikian? Coba ikuti ulasan apa saja yang dimiliki oleh hotel ini.
The hidden paradise adalah diskripsi Hanging Gardens Ubud. Letaknya tersembunyi dan menampilkan pemandangan dapat menyegarkan mata.
Lokasinya berada di Desa Buahan, Payangan, Gianyar. Tempat ini dikelilingi oleh hutan hujan tropis.
Director of Sales & Marketing Hanging Gardens Ubud, Sugeng Purnomo, menjelaskan suasana Hanging Gardens Ubud sengaja dibuat menyatu dengan alam, didukung struktur bangunan yang menyesuaikan landscape asli tempat ini.
Struktur hotel seluas 3,2 hektar ini dibiarkan seperti terasering. Dari atas, tamu dapat menikmati pemandangan Pura Dalem Segara. Sementara di bawah, tamu akan disuguhkan pemandangan Sungai Ayung.
Pengunjung bakalan mendengar suara alam yang khas, seperti gemercik air sungai, dan kicauan burung di area tersebut.
Para tamu in-house mendapatkan fasilitas breakfast, afternoon tea, diskon perawatan di spa, serta exploring daerah sekitar hotel. Hanging Gardens juga menyediakan fasilitas shuttle secara gratis untuk para tamu in-house. Sehingga mereka dapat melali atau berjalan-jalan mengelilingi Ubud.
Fasilitas internet gratis juga berlaku di seluruh area Hanging Gardens Ubud ini. Ada juga fasilitas ruang baca, di mana tamu dapat bersantai sambil membaca buku, internet, minum secangkir kopi atau pun minuman lain yang disediakan.
Ada juga souvenir shop yang menawarkan berbagai pernak-pernik khas Bali yang dapat dibeli sebagai buah tangan, menanam di garden, lalu memetik herbs yang akan digunakan dalam kelas memasak.
Pengalaman lain yang dapat dilakukan di sini berupa aktivitas pagi. saat pagi hari, tamu dapat jalan-jalan atau bersepeda mengelilingi area desa sekitar Hanging Garden.
Kolam Renang Terbaik Dunia
Keistimewaan yang dimiliki Hanging Gardens Ubud adalah kolam renangnya. Hotel ini memiliki kolam renang tingkat dua dengan pemandangan hamparan hutan dan gunung yang menakjubkan. Kolam ini memiliki ketinggian enam meter.
Saat berenang, tamu bakal disuguhkan pemandangan Pura Dalem Segara yang penuh dengan tanaman rindang. Tak heran, dari 58 hotel di dunia, Hanging Gardens Ubud terpilih sebagai kolam renang terbaik dunia versi Conde Nast Traveller dan TripAdvisor.
Saking menakjubkannya, para tamu tak mau melewatkan kesempatan untuk mengabadikan gambar di spot yang dikelilingi deck kayu ini. Area kolam renang ini pun kerap digunakan sebagai tempat romantic dinner.
Menariknya lagi, hotel ini dapat menggunakan fasilitas berupa funicular. Apakah itu? Fasilitas ini adalah sarana transportasi layaknya kereta gantung. Funicular akan membawa para tamu ke atas dan bawah area yang memiliki delapan level ini.
Dari atas fasilitas yang dikontrol oleh pegawai hotel ini, tamu dapat menikmati pemandangan hutan dan gunung. Alat ini pun beroperasi selama 24 jam.
Hanging Gardens Ubud mempunyai 38 vila. Masing-masing river side dan panoramic berjumlah 15 unit, luas masing-masing satu are. Pada kategori lainnya, ada suite 2 unit, dan family 6 unit, dengan luas masing-masing 160 meter persegi.
Setiap vila dilengkapi kolam renang ‘infinity’ pribadi yang menghadap ke timur. Selain itu, Hanging Gardens Ubud memiliki tiga restoran serta bar, termasuk layanan kamar atau room service.
The Restaurant sebagai area dining utama, beroperasi dari pukul 06.30 hingga 22.30 Wita. Di sini tamu dapat menikmati sajian breakfast hingga dinner.